Friday, July 1, 2011

Membuat blog dengan blogspot

Saya mulai membuat beberapa bahkan lebih dari 5 blog menggunakan blogspot berawal sekitar pertengahan tahun 2010. Hasilnya cukup menarik, beberapa blog langsung menempati 10 besar dengan tanpa banyak melakukan usaha. :). Google memang meletakkan prioritas yang sedikit lebih terhadap blog yang menggunakan blogspot.
MANFAAT yang sangat mudah ditemukan membuat blog menggunakan blogspot adalah ini:1. Cepat dibuat, langsung jadi dan tinggal pakai.
Blogspot menjanjikan hanya dalam 5 menit saja anda sudah akan mempunyai blog di blogspot yang siap anda isi. Lalu mempunyai banyak fitur yang bahkan tidak dimiliki penyedia blog gratis lainnya.
2. Fiturnya lengkap tetapi Gratis.
Yah nggak usah dibilang deh mengenai ini. Walaupun gratis, blogspot mempunyai banyak fitur. Lengkap sekali. Mulai dari polling, feed, label, kategori, memasukkan banner, statistik, penangkap email, pay per click, dan banyak lagi lainnya. Nggak pantas rasanya gratis tetapi dikasih kemampuan banyak sekali. Tetapi itulah kenyataannya.
3. Walau Lengkap, Tetapi Blogspot Mudah Penggunaanya dan Nggak Ribet.
Jika anda baru pertama mau ngeblog dan anda nggak PD dengan yang rumit-rumit, maka anda bisa menggunakan blogspot dan dengan cepat menguasai berbagai fiturnya dengan mudah sekali. Cukup anda bisa mengetik dan mengerti penggunaan komputer dasar. Dengan panduan Cara membuat blog yang baik, anda akan dengan mudah membangun blog yang bagus.
4. Dimiliki oleh Google dan mendapat prioritas khusus di search engine Google.
Ini nggak usah dibilang deh. Sesuatu yang kepunyaan google, tentu akan mendapatkan prioritas khusus perlakuan khusus, telah terbukti dengan banyaknya blog berbasis blogspot yang nankring di urutan atas di Google.co.id atau Google.com dan sangat sulit digeser bahkan jika anda mempunyai kemampuan search engine yang sangat memadai.
Seorang ibu rumah tangga, bahkan membuat banyak sekali blog dengan blogspot, dan blognya menguasai banyak ranking 3 besar di google. Luar biasa.
Nah hanya dengan beberapa MANFAAT diatas saja, saya yakin anda tertarik untuk segera ngeblog menggunakan blogspot, atau menambahkan beberapa buah blog dengan blogspot dalam arsenal persenjataan anda.
Beberapa contoh blog saya yang dibuat dengan blogspot adalah:
http://smkissudampel.blogspot.com/
http://berita-edukasi.blogspot.com/
http://hbsnet.blogspot.com/
Dan masih banyak lagi yang lain.
Panduan Lengkap ngeblog dengan blogspot Akan membahas secara detail beberapa hal ini:
- Bagaimana melakukan riset untuk mendapatkan ide ngeblog yang akan anda buat. Saya membahasnya detail, karena lewat riset ini saya menemukan dan membuat banyak sekali blog unik. Misalnya: blog tentang: resep masakan, nama bayi, cerita lucu, gosip artis, dan banyak lagi. Pelajari dibelakang layar bagaimana cara menemukan berbagai topik menarik untuk dibuat blog, termasuk sumber tulisan yang akan anda isikan darimana. Informasi ini tak ternilai harganya. Karena merupakan sebuah system yang tinggal anda terapkan saja.
Nilai: Tak ternilai.
- Bagaimana membuat blog anda lengkap, mencari themes yang bagus, yang mempunyai konversi yang tinggi ( memungkinkan banyak mendapatkan klik ), jika dipergunakan untuk PPC, atau meletakkan banner, atau membuat orang lebih mudah dan fokus membaca.
- Bagaimana mempromosikan blog anda dan membuatnya lebih search engine frinedly lagi, walaupun secara alami blogspot sudah sangat disukai search engine karena merupakan kepunyaan google. Beberapa tehnik mendatangkan kunjungan AMPUH saya beberkan secara detail disana.
- Masih banyak yang lainnya.
Ingin Mulai Ngeblog Tetapi Tidak Tahu Mulai Darimana? Cara membuat blog Akan mengajarkan bagaimana Cara membuat blog dan mendapatkan berbagai ide untuk dibuat blog dan terus ngeblog. Bonus-bonus yang sangat menarik juga sangat bermanfaat bagi anda.

No comments:

Post a Comment